Hari pertama MotoGP Inggris 2024 di Sirkuit Silverstone ditutup dengan manis oleh Jorge Martin. Pebalap Pramac Racing tersebut menjadi yang tercepat di kedua sesi latihan FP1 dan Practice.
Pada sesi Practice, Martin berhasil mencatatkan waktu 1 menit 57, 911 detik. Selisihnya cukup tipis dengan Aleix Espargaro yang ada di posisi kedua, yakni terpaut 0,045 detik. Aleix sendiri adalah pemenang di musim lalu.
Sementara itu, Francesco Bagnaia berhasil mempertajam catatan waktunya dengan naik ke posisi ketiga. Dia sedikit lebih cepat dari rekan setimnya, Enea Bastianini, yang ada di posisi keempat.
Pada posisi kelima, ditempati oleh Jack Miller, yang ingin membuktikan dirinya masih pantas berada di MotoGP. Pasalnya, Miller dikabarkan ditawari kontrak untuk pindah ke World Superbike (WorldSBK) karena belum ada tim di kelas MotoGP yang menawarinya kontrak.
Sementara posisi keenam, ditempati oleh Fabio Di Giannantonio yang semakin matang dengan motornya. Brad Binder juga berhasil mempertajam catatan waktunya dan naik ke posisi ketujuh.
Maverick Vinales malah gagal memperbaiki catatan waktu dan merosot dari posisi kedua ke posisi kedelapan. Marco Bezzecchi tampil sedikit lebih baik dengan berada di posisi kesembilan.
Melengkapi sepuluh besar, ada Marc Marquez, yang hampir gagal mendapatkan tempat untuk langsung mengikuti sesi kualifikasi Q2. Para pabrikan Jepang, Honda dan Yamaha, lagi-lagi tidak ada yang bisa menembus sepuluh besar pebalap tercepat.
Hasil Practice MotoGP Inggris 2024
1 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP24) 1’57.911s
2 Aleix Espargaro SPA Aprilia Racing (RS-GP24) +0.045s
3 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP24) +0.119s
4 Enea Bastianini ITA Ducati Lenovo (GP24) +0.279s
5 Jack Miller AUS Red Bull KTM (RC16) +0.349s
6 Fabio Di Giannantonio ITA VR46 Ducati (GP23) +0.407s
7 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16) +0.475s
8 Maverick Viñales SPA Aprilia Racing (RS-GP24) +0.478s
9 Marco Bezzecchi ITA VR46 Ducati (GP23) +0.595s
10 Marc Marquez SPA Gresini Ducati (GP23) +0.674s
11 Franco Morbidelli ITA Pramac Ducati (GP24) +0.731s
12 Raul Fernandez SPA Trackhouse Aprilia (RS-GP24) +0.865s
13 Pedro Acosta SPA Red Bull GASGAS Tech3 (RC16)* +0.922s
14 Alex Marquez SPA Gresini Ducati (GP23) +1.043s
15 Miguel Oliveira POR Trackhouse Aprilia (RS-GP24) +1.249s
16 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1) +1.362s
17 Johann Zarco FRA LCR Honda (RC213V) +1.498s
18 Alex Rins SPA Monster Yamaha (YZR-M1) +1.544s
19 Luca Marini ITA Repsol Honda (RC213V) +1.733s
20 Augusto Fernandez SPA Red Bull GASGAS Tech3 (RC16) +1.924s
21 Joan Mir SPA Repsol Honda (RC213V) +2.366s
22 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) +2.664s
23 Remy Gardner AUS Monster Yamaha (YZR-M1) +3.401s
Comment